IKLAN - Rangkuman Materi Bahasa Indonesia Kelas 5


IKLAN

Menurutmu, apakah gambar di atas termasuk iklan? Jika iya, di mana iklan jenis tersebut biasa ditemukan?

Iklan di atas termasuk jenis iklan media cetak. Iklan di atas menawarkan produk air mineral dengan mereka "Amanda". Iklan ini mengajak pembaca untuk mengonsumsi air mineral "Amanda" yang sangat segar karena berasal dari mata air pegunungan.

Nah, tahukah kamu apa yang dimaksud dengan iklan? Apa saja tujuan pembuatan iklan? Hal apa yang harus diperhatikan dalam membuat iklan? Apa syarat pembuatan iklan?

Mari kita bahas bersama-sama.

Iklan Adalah

Iklan adalah suatu cara yang digunakan untuk menawarkan atau mempromosikan suatu barang atau jasa. Iklan biasanya terdapat pada media cetak, seperti koran dan majalah. Iklan juga ada yang ditayangkan melalui media elektronik, misalnya televisi, radio, dan internet.

Tujuan Pembuatan Iklan

Pada dasarnya tujuan utama dari iklan adalah agar semua masyarakat tertarik untuk membeli produk yang ditawarkan. 

Tujuan pembuatan iklan adalah sebagai berikut:

1.  Memberi tahu masyarakat tentang produk yang ditawarkan.

2. Mempengaruhi masyarakat supaya tertarik kepada produk yang ditawarkan.

3. Mengajak masyarakat supaya membeli produk yang ditawarkan.

Hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan iklan

Agar masyarakat tertarik untuk membeli produk tersebut, iklan dibuat semenarik dan seefektif mungkin.

Untuk membuat iklan yang menarik, ada beberapa hal yang harus diperhatikan supaya iklan dapat memberikan manfaat terhadap produk yang ditawarkan.

Hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan iklan adalah sebagai berikut:

1. Informatif

2. Komunikatif

3. Kalimat yang digunakan singkat dan jelas

4. Bahasanya mudah untuk dipahami

5. Tulisan dan gambarnya menarik

Kemudian, agar dikatakan sebagai iklan yang baik, iklan harus memenuhi beberapa syarat.

Syarat-Syarat Pembuatan Iklan

Agar dapat dikatakan sebagai iklan yang baik, iklan harus memenuhi syarat-syarat berikut ini:

1. Objektif dan jujur

2. Jelas dan mudah dipahami khalayak ramai.

3. Tidak menyinggung pihak lain.

4. Menarik perhatian dan bisa diterima orang banyak.

===

Demikianlah sekelumit materi tentang iklan. Semoga bermanfaat.

close