RANGKUMAN Materi Tema 5 Kelas 3 SD Kurikulum 2013 Tahun 2020/2021
Oleh
M. Rifan Fajrin
RANGKUMAN Materi Tema 5 Kelas 3 SD Kurikulum 2013
Musim gugur
PPKN
Saling menghargai keberagaman dapat menciptakan persatuan dan kesatuan bangsa.
Antarpemeluk agama kita harus saling menghormati.
Dalam bekerja sama dan bergotong-royong, kita tidak perlu mempermasalahkan perbedaan dan keberagaman di antara sesama.
Kekayaan budaya Indonesia meliputi bentuk rumah adat, pakaian adat, tarian daerah, makanan daerah, lagu daerah, serta kebiasaan hidup.
Bekerja sama tidak terhalang dengan keberagaman jenis kelamin, keinginan, atau asal daerah.
Bahasa Indonesia
Cuaca adalah keadaan udara yang terjadi di suatu tempat dalam waktu singkat.
Cuaca dapat berubah-ubah setiap hari.
Contoh cuaca adalah cuaca cerah, berawan, dan hujan.
Badai adalah keadaan cuaca buruk yang disertai dengan tiupan angin kencang.
Mendung adalah awan yang mengandung hujan.
Muatan listrik adalah arus listrik pada benda.
Cuaca dapat berubah sewaktu-waktu.
Setiap cuaca memiliki manfaat yang berbeda-beda.
Polusi merupakan salah satu penyebab terjadinya cuaca ekstrem.
Istilah khusus merupakan gabungan kata-kata yang memiliki makna di bidang tertentu.
Kita harus menjaga daya tahan tubuh untuk menghadapi perubahan cuaca.
Adaptasi adalah penyesuaian terhadap lingkungan.
Ekstrem: paling tinggi, sangat berbeda, sangat tertalu
Ekstrem juga bisa diartikan sebagai: sangat berbeda, tingkatan yang teratas atau terendah.
Klimatologi: ilmu pengaruh iklim terhadap kehidupan
Meteorologi: ilmu pengetahuan yang berkaitan dengan pengamatan untuk memperkirakan keadaan cuaca.
Perubahan cuaca yang ekstrem dapat menimbulkan masalah.
Manusia menyesuaikan diri terhadap segala perubahan cuaca.
Perubahan cuaca dapat mempengaruhi kesehatan manusia.
Kegiatan transportasi atau perjalanan sangat dipengaruhi oleh cuaca.
Untuk menjaga stamina tubuh, lakukanlah hal-hal sebagai berikut: a) makan makanan bernutrisi tinggi, b) rajin berolahraga, c) cukup istirahat, dan d) minum suplemen vitamin bila perlu.
Khasiat: kegunaan yang bersifat khas.
Surel: singkatan dari surat elektronik, dalam bahasa Inggris disebut dengan email.
Target: sasaran.
Musim adalah keadaan udara di suatu tempat dalam waktu yang lama.
Wilayah di sekitar garis khatulistiwa merupakan wilayah dengan iklim tropis.
Di daerah iklim subtropis, terjadi 4 macam musim, yaitu musim dingin, musim semi, musim panas, dan musim gugur.
Hayati: mengenai hidup atau berhubungan dengan kehidupan.
Khatulistiwa: garis khayal yang membagi bumi menjadi belahan utara dan belahan selatan.
Peka: mudah merasa atau mudah menerima.
Zona: daerah yang ditandai dengan ciri-ciri tertentu.
Matematika
Bilangan pecahan terdiri dari angka pembilang dan penyebut.
Operasi pengurangan bilangan cacah yang berpenyebut sama, hanya mengurangkan pembilang saja.
SBDP
Tradisional adalah menurut ada kebiasaan daerah secara turun-temurun.
Logat: cara mengucapkan kata yang khas
Motif: pola atau corak.
Aksesoris: barang tambahan sebagai pelengkap atau pemanis.
PJOK
Gerak berputar di tempat melatih keseimbangan tubuh saat bersenam.
Gerakan melompat dapat dilakukan dengan berlari atau dengan awalan berdiri.
M. Rifan Fajringuru sekolah dasar yang biasa-biasa saja,
tidak mengagumkan,
tapi bahagia.