Boim Lebon Tak Sekadar Guyonan


Masih Cuma Bisa di Republik Mimpi karya Boim Lebon

Kalau kita ingin cerita lucu, menghibur, tapi banyak pesan yang bisa kita ambil untuk pelajaran bagi kita, bacalah karya-karya Boim Lebon. Boim Lebon, penulis imut (item mutlak) ini memang tak bisa lepas dari canda tawa yang ceria, seperti bintangnya cancer yang artinya penuh canda dan ceria! Begitu juga cerita-cerita yang ada di buku ini. Meskipun sangat kental menyisipkan nilai-nilai agama, penulis—yang awalnya saya kira hanya ada dalam serial fiksi “Lupus” Hilman ini—tetap berhasil mengemasnya dalam cerita yang kocak dan renyah.


Masih Cuma Bisa di Republik Mimpi adalah buku kumpulan cerpen Boim Lebon yang ke-3 yang diterbitkan oleh Lingkar Pena, setelah Maju Iyus Pantang Mundur dan Donworibihepi. Ada sepuluh cerita di dalam buku ini yang siap mengocok perut, yaitu: Masih Cuma Bisa di Republik Mimpi; Surat Dari Pondok buat The Color Rock Back; Tapak Tilas Pejoeang Lemas; Cowok Itu Datang Lagi; Buat Senang Kok Coba-Coba; Susahnya Punya Nama Anggun; Antara Bolos, Acin dan Tukang Cimol; Foto Seksi; Empat Kado dari Empat Cewek; dan Teman Tapi Musuh.

Dalam buku ini, cerita Antara Bolos, Acin, dan Tukang Cimol yang menjadi favorit saya. Cerita ini mengisahkan Bahtiar yang terbawa arus terpengaruh oleh kebiasaan Acin cabut (membolos). Acin memang unik seunik namanya yang gosipnya dilahirkan pada waktu ibunya sedang flu berat dan sering bersin “A-Cin!” Maka, waktu lahir diberi nama Acin. Acin selalu punya alasan dan lolos dari hukuman setiap kali dia membolos. Tentu saja Bahtiar penasaran dengan rahasia Acin tersebut. Ternyata Acin selalu “menyewa” tukang somay untuk berperan sebagai ayahnya. Tukang somay itu yang akan datang bila Pak Brur—guru yang terkenal killer—itu memanggil orang tua Acin ke sekolah. Lalu bagaimana dengan Bahtiar? Apakah ia akan sukses seperti Acin?

Masih ada lagi sembilan cerita kocak lainnya. Terhadap buku ini, komedian Tukul Arwana memberikan pemanasan/pengatar. “Bukunya Boim Lebon bagus banget, lucu, dan menggelitik. Aku suka kalau dikasih gratis. Hehehe..,” katanya. []

_________________________________________________________________________


Judul Buku      : Masih Cuma Bisa di Republik Mimpi
Penulis             : Boim Lebon
Editor              : Birulaut
Penerbit           : PT. Lingkar Pena Kreativa
Kota Terbit      : Depok
Tahun Terbit    : 2007, Cetakan Pertama
close